Tampilkan postingan dengan label Tentang Keyword. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Tentang Keyword. Tampilkan semua postingan

Kesalahan dalam Memilih Keyword

Dalam lanjutan tulisan tentang SEO (Search Engine Optimization) ini kita akan membahas berbagai macam kesalahan dalam memilih keyword. Kebanyakan orang cenderung kurang memperhatikan dan banyak melakukan kesalahan dalam memilih keyword. Kesalahan tersebut menyebabkan situs atau blog menjadi tidak tepat sasaran dan memiliki nilai yang kurang di mata search engine. Jenis kesalahan yang sering terjadi antara lain:

1. Menggunakan keyword nama perusahaan/usaha

Hal ini terutama dilakukan oleh orang yang kurang memahami bagaimana sebenarnya sistem pencarian informasi di serach engine. kebanyakan orang tidak mencari nama badan usaha atau nama situs melainkan kata kunci dari konten yang mereka cari. Misalnya ada badan usaha yang bergerak dibidang penjualan roti bernama Toko Jaya Abadi, dan memiliki situs dengan nama www.tokojayaabadi.com, kemudian ia menggunakan keyword toko, jaya dan abadi, maka ini adalah suatu kesalahan. Seharusnya jika ia adalah suatu badan usaha yang bergerak dibidang roti, kue dan lain-lain, maka ia bisa menggunakan keyword roti, kue, bolu, cake, black forest dan lain-lain yang kesemuanya berhubungan dengan bidang usaha (bukan nama usaha) yang digeluti. Sebab pada umumnya pengunjung yang mencari informasi lewat search engine cenderung menggunakan kata2 tersebut sebagai keyword pencarian.

2. Menggunakan keyword yang jarang digunakan

Misalnya situs anda menjual barang2 yang masih awam di dengar orang, maka anda bisa menggunakan keyword yang cakupan maknanya lebih luas, karena jika anda menggunakan kata yang bagia kebanyakan orang masih terdengar asing, maka kesempatan situs anda muncul di hasil pencarian pun kecil.

3. Memilih keyword dengan satu kata dari pada multi kata

pada umunya 20% orang menggunakan 1 kata sebagai keyword pencarian, 33% menggunakan gabungan 2 kata, 26% menggunakan gabungan 3 kata, dan 21% menggunakan gabungan 4 kata atau lebih. Maka gunakanlah keyword lebih dari satu kata, agar sasaran keyword yang anda inginkan benar2 tercapai dan tepat sasaran

4. Menyalin keyword dari pesaing secara mentah-mentah

Misalnya ada situs A yang memiliki konten yang tidak jauh berbeda dengan situs B, akan tetapi situs A lebih memiliki nilai lebih dimata search engine dan menempati posisi atas di hasil pencarian. Maka anda menganalisa dan menyalin apa yang menjadi keyword dari situs Atersebut apa adaya tanpa perubahan. hal itu tidaklah salah tetapi kurang tepat. Setidaknya tambahkan beberapa keyword yang sekiranya tidak terdapat di situs A, sehingga situs anda memiliki apa yang tidak dimiliki oleh situs A tersebut.

5. Terlalu banyak menggunakan keyword dalam halaman

Ini disebut sebagai keyword stuffing atau keyword spamming, yaitu dalam satu artikel atau konten, isinya hanya keyword atau mayoritas keyword saja. Hal ini termasuk kedalam black hat SEO yang menyebabkan blog anda di keluarkan dari search engine. cara yang terbaik yaitu dengan menyebar keyword di konten dengan wajar namun tepat sasaran, sebab kini algoritma search engine sudah lebih pintar dan hampir mengetahui cara berfikir manusia dan search engine lebih menyukai konten yang original dari anda.

Membidik Keyword Tertarget dalam Postingan

Halo sobat blogger semua…!, senang sekali berjumpa dengan anda. Sudah lama saya ingin berbagi ilmu tentang Tips Teknik SEO, tapi masih saya pikir2..hehe..soalnya sudah banyak blog-blog tutorial yang membahas masalah Tips Teknik SEO ini, terutama yang berhubungan dengan Keyword (kata kunci), Tags (Label dalam blogspot) dan Content (isi postingan). Namun sepanjang pengamatan saya (atau karana saya tidak tau..hehehe) masih banyak yang mengulas hanya pokok-pokoknya saja. Di situ tidak dijelaskan tentang “action” apa saja yang harus dilakukan sehubungan dengan hal-hal tadi. Sehingga tidak sedikit para blogger pemula yang masih bingung dan kurang benar dalam penerapannya.

Dalam halaman ini sengaja saya tidak menaruh iklan apapun, agar sobat blogger tidak terganggu saat membaca tulisan saya ini. OKE? Kita mulai dengan pengertian keyword tertarget.

Keyword (kata kunci) tertarget adalah keyword – dimana merupakan kata/kalimat yang paling banyak dicari dalam Search Engine (Google, Yahoo atau MSN). Mungkin sobat blogger sudah pernah posting dengan sebuah keyword tertentu. Yang perlu sobat blogger perhatikan adalah :

1. Apakah keyword yang kita gunakan itu berupa keyword tertarget?
2. Berapakah banyaknya saingan dalam search engine yang menggunakan keyword tersebut? Hal ini kaitannya untuk mencapai posisi 1 atau halaman pertama search engine Google.
3. Seberapa banyak orang yang mencari keyword tersebut dalam 1 bulan? Tentunya akan sia-sia kita memakai keyword yang tidak ada pencarinya bukan?

Nah, agar lebih jelasnya mari ikuti langkah-langkah yang akan saya sampaikan berikut ini.

Tentukan Tema untuk mencari Keyword Utama

1. Sebelum kita melakukan postingan, kita harus sudah punya gambaran terlebih dahulu tentang tema apa yang akan kita bahas. Dalam hal ini saya akan berikan contoh : misalnya kita akan membahas soal FENG SHUI. Yang anda lakukan adalah mencari keyword tertarget yang berhubungan dengan kata “FENG SHUI” itu.
2. Gunakan Google Adword Keyword Tools untuk menganalisa kata feng shui, sehingga kita mendapatkan keyword tertarget. Caranya : buka Google Adword keyword Tools, lalu ketikkan kata feng shui di kotak kosong. Kemudian ketikkan kode verifikasi dan klik Get keyword ideas.

Dari hasil analisa, akan muncul bermacam-macam keyword yang berhubungan dengan kata feng shui tadi.

3. Urutkan berdasarkan pencari terbanyak dalam tiap bulannya dengan meng-klik Global Monthly Search Volume dan ganti Match Type dari “Broad” menjadi “Exact”. Semakin banyak pencarinya biasanya semakin banyak pula saingannya. Kalau saingannya banyak, maka akan menyulitkan kita untuk menduduki halaman pertama Google apalagi untuk di posisi 1.
4. Saran saya (untuk amannya) pilihlah keyword tertarget (dari hasil analisa tadi) yang jumlah pencarinya antara 100-350 saja, biar saingannya sedikit. Untuk kasus postingan saya, kemarin saya pilih yang pencarinya 720 (hehehe..agak berat kali) yaitu keyword feng shui bedrooms. ( Lihat Gambar )

Nah, sobat blogger…keyword feng shui bedrooms inilah yang nantinya akan kita gunakan sebagai keyword utama dalam postingan, yang tentunya sudah merupakan keyword tertarget karena sudah melalui proses analisa. Lalu apa lagi..?

Tentukan Tags/Label dalam Postingan

Tags/label seringkali diabaikan oleh para blogger dalam menulis postingan. Padahal hal ini sangat penting dalam pencarian search engine. Tags/label adalah kata/kalimat yang sering dicari orang dalam search engine ~ yang masih ada hubungannya dengan Keyword Utama tadi. Hal ini sangat penting, karena tidak semua orang akan menuliskan kata “feng shui bedrooms” dalam pencarian di Google misalnya. Bisa jadi ditulis dengan berbagai variasi menurut kebutuhan masing-masing.

Nah, Google sendiri sudah mempunyai database tentang keyword apa saja yang sering dicari berkaitan dengan keyword “feng shui bedrooms”. Cara mencari keyword-keyword yang berhubungan dengan keyword utama tadi, sama seperti saat kita menganalisa tema. Yaitu :

1. Buka lagi Google Adword keyword Tools, lalu ketikkan kata feng shui bedrooms dalam kotak. Klik Get keyword ideas. Pencarian dilakukan…nah, sekarang akan terlihat hasilnya.

2. Pastikan sudah diurutkan berdasarkan pencari terbanyak di Global Monthly Search Volume.
3. Ambil 5-10 keyword dari urutan paling atas ke bawah, dan taruh sebagai Tags (dalam Word Press) atau Label (dalam blogspot).

Kesimpulan yang didapat

KEYWORD : feng shui bedrooms
TAGS/LABEL : bedroom feng shui, feng shui bedroom tips, feng shui bedroom colors, feng shui bedrooms, feng shui for bedroom, feng shui for the bedroom, feng shui bedroom layout, feng shui your bedroom, feng shui bedroom color, feng shui bedroom design.

Itulah beberapa langkah awal untuk persiapan postingan yang akan kita lakukan yaitu mencari Keyword tertarget dan Tags/Label. Apabila kita telah melakukannya dan berposting dengan benar, maka kita bisa cek apakah postingan kita bisa terindeks di Google.Com dengan baik atau belum.

Untuk tahap awal kita bisa cek di Google Blogsearch. Mengapa Blogsearch? Karena dalam Blogsearch yang ditampilkan hanya yang berupa blog (bersifat dinamis), dan bukan yang berupa website (bersifat statis) ~ yang tentunya saingannya lebih banyak. Caranya : Ketikkan kata feng shui bedrooms, dan lihat hasilnya.

Pengalaman saya saat bikin posting dengan keyword “feng shui bedrooms” dalam 1 hari sudah menduduki posisi 1 di Google Blogsearch.


Lalu kita cek di Google.Com, berapa saingan blog/web yang menggnakan keyword feng shui bedrooms. Gunakan tanda kutip ( ” ) untuk search, yaitu “feng shui bedrooms”. Blog saya alhamdullilah muncul di halaman 1 Google, diantara web/blog para pesaing yang ada..

Saya ingatkan ke sobat blogger, kita jangan terpaku untuk menduduki nomor 1, tapi saya katakan di halaman awal Google. Yaitu antara halaman 1-5 kalau bisa..berarti urutan 1-50..Kenapa saya katakan demikian? Karena tidak mesti yang posisi 1 akan di klik oleh orang (bener ga kira2..?) bisa saja mereka lebih memilih yang nomor 5, 7, atau bahkan 15.

Bagaimana kiat-kiat agar blog kita termasuk yang di klik padahal tidak berada di nomor 1? Akan saya jelaskan pada artikel saya yang lain yang membahas CONTENT yang menggunakan KEYWORD TERTARGET. Perlu dibahas ga ya? Bukankah sudah banyak yang membahas..? hehehe..

Wah..sudah capek nih nulis banyak..apalagi dah mau sahur..hehehe…Gimana tanggapan sobat blogger? Silahkan berkomentar di bawah ini..kalau ada yang ditanyakan akan saya jawab sejauh pengalaman saya menimba ilmu tentang Tips Teknik SEO. Semoga bermanfaat.

sumber :isdaryanto.com

Artikel lain :

Tips SEO: Mendapatkan PageRank 3/10 Kurang Dari 3 Bulan

Tips SEO (Search Engine Optimization)

Resep Agar Blog Banyak Pengunjung

Tutorial Cara Mendaftar di Paypal

Cara Mensubmit Artikel Ke Digg

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Designed by Posicionamiento Web | Bloggerized by GosuBlogger